Buffon Buka Suara Soal Transfer Cristiano Ronaldo dari Juventus ke Manchester United

TRIBUNJATENG.COM, ITALIA - Mantan rekan setim Cristano Ronaldo di Juventus Gianluigi Buffon angkat bicara soal kembalinya mega bintang itu ke Manchester United.

Kiper legendaris yang kini membela Parma itu menyebut tak ada yang salah dari keputusan Cristiano Ronaldo meninggalkan Juventus pada musim panas ini.

Baca juga: Terungkap Alasan Jorginho Chelsea Batal ke Juventus Musim Ini

Baca juga: Paulo Dybala Bersedia Bertahan di Juventus, Ini Syaratnya

Baca juga: Ditinggal Pas Lagi Sayang-sayangnya, Dua Legenda Juventus Kecam Transfer Ronaldo ke Man United

Cristiano Ronaldo pergi dari Juventus pada bursa transfer musim panas ini untuk kembali ke klub lamanya, Manchester United.

Kepergian Ronaldo terbilang mengejutkan karena sebelum musim ini dimulai, dia mengisyaratkan bakal bertahan di Turin.

Bahkan, Ronaldo sempat memperkuat Bianconeri pada giornata pertama Liga Italia 2021-2022 melawan Udinese.

Namun, bagi Gianluigi Buffon, transfer Ronaldo adalah sesuatu yang wajar.

Ronaldo pindah karena dia adalah seorang profesional.

“Saya tidak berpikir para penggemar (Juventus) harus terkejut (dengan kepergian Ronaldo),” kata Buffon, seperti dikutip dari Football Italia, Senin (6/9/2021).

“Dia memiliki reputasi sebagai profesional hebat yang menentukan pilihannya sendiri."

"Saya tidak melihat sesuatu yang tidak logis dalam pilihannya untuk pergi," imbuhnya.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Buffon Buka Suara Soal Transfer Cristiano Ronaldo dari Juventus ke Manchester United"

Posting Komentar