BABAK Pertama Manchester United Vs Newcastle Ronaldo Bawa Setan Merah Unggul 1-0
Tribunjogja.com- Pada pertandingan perdana setelah gabung ke Manchester United, Cristiano Ronaldo berhasil membawa Manchester United ungguli 1-0 atas Newcastle.
Gol babak pertama pertandingan ini bermula dari tendangan Mason Greenwood yang sejatinya sempat ditepis kiper Newcastle, Freddie Woodman.
Duel Man United vs Newcastle yang merupakan laga pekan keempat Liga Inggris berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (11/9/2021) malam WIB.

Namun, bola jatuh di depan kaki Cristiano Ronaldo yang langsung sigap menyarangkan si kulit bundar ke gawang tim tamu.
Gol Ronaldo pada menit ke-45+2 tersebut sekaligus memastikan keunggulan Man United atas Newcastle pada babak pertama.
Jalannya babak pertama
Manchester United mengawali pertandingan dengan apik. Pasukan The Red Devils kerap berada di jantung pertahanan Newcastle United pada lima menit pertama.
Menit keempat Cristiano Ronaldo nyaris membuat Man United unggul lebih dulu usai menerima umpan dari Paul Pogba.
Sayangnya, penguasaan bola Ronaldo tak sempurna sehingga gagal membuka keunggulan Man United.
Peluang lagi untuk Manchester Unitedpada menit ke-10. Ronaldo melewati sejumlah pemain Newcastle sebelum melepaskan tendangan kaki kiri.
Belum ada Komentar untuk "BABAK Pertama Manchester United Vs Newcastle Ronaldo Bawa Setan Merah Unggul 1-0"
Posting Komentar